Buku Garuda Gaganeswara Masuk Nominasi IBBY International
JAKARTA-Republika Penerbit mengapresiasi salah satu karya penulisnya, yakni Ary Nilandari, yang karyanya berjudul Garuda Gaganeswara; Teka-teki Jalan Lurus Melingkar, masuk IBBY (The International Board on Books for Young People) Honour List of Writing. Hal ini diketahui dari postingan pada akun instagram @ibby.international, Rabu (2/3) dan website www.ibby.org.
Kepala Redaksi Republika Penerbit atau PT Pustaka Abdi Bangsa, Syahruddin El Fikri mengatakan, pihaknya turut bangga dengan keberhasilan ini. “Semoga karya Ary (Nilandari) ini memberikan spirit bagi kami dan juga bagi penulis Republika Penerbit lainnya untuk terus berkarya dengan lebih baik lagi,” ucapnya, Kamis (3/3), di Jakarta.
IBBY adalah Dewan Internasional Buku untuk Kaum Muda, organisasi yang bergerak dalam bidang perbukuan dalam upaya menyatukan dunia buku dan anak-anak. Organisasi ini berpusat di Basel, Swiss.
Penulis buku Garuda Gaganeswara, Ary Nilandari mengungkapkan kebahagiaan dan kegembiraan atas terpilihnya karyanya pada IBBY tersebut. “Ini tidak mudah. Dan saya bahagia atas prestasi ini,” ujar Ary.
Ary mengatakan, buku berjudul Garuda Gaganeswara ini merupakan novel puisi. “Garuda Gaganeswara, saya tulis berupa novel puisi (verse novel). Anak-anak sering memulai perjalanan literasinya dengan puisi,” ujar Ary.
Ia menambahkan, banyak pakar percaya, puisi menghaluskan rasa dan membantu perkembangan kognitif serta kemampuan akademis anak. “Dengan genre fantasi misteri yang mereka sukai, Garuda Gaganeswara diharapkan dapat juga merawat minat pembaca pada puisi,” jelas Ary.
Selain itu, tambahnya, Garuda Gaganeswara juga memperkenalkan format cerita puisi kepada anak perlu dukungan banyak pihak. “Saya bersyukur atas kepercayaan Penerbit Republika. Dan sekarang, GG (Garuda Gaganeswara) masuk IBBY Honour List 2022. Semua itu pengakuan dan penyemangat bahwa saya ada di jalur yang tepat. Terima kasih tak berhingga pula untuk Dr. Murti Bunanta, untuk dukungannya terhadap GG,” lanjutnya.
Terpisah, Murti Bunanta, ketua Kelompok Pecinta Bacaan Anak (KPBA), juga mengungkapkan kebahagiaannya. “KPBA dan Indonesian Section of IBBY (INABBY), yang dipercaya sebagai organisasi yang berhak memberi nominasi dan rekomendasi, berbangga akan keberhasilan ini,” ujar peraih penghargaan penghargaan tertinggi Honorary Member of IBBY tahun 2016 tersebut.
Murti menyebutkan, selain Garuda Gaganeswara, karya lainnya yang juga masuk nominasi IBBY List of Honour adalah Sutasoma, yang diilustrasi dari Antonio Renhard yang diterbitkan Penerbit Ehipassiko.
Republika Penerbit dikenal sebagai salah satu penerbit terkemuka di Indonesia dengan produk-produknya yang banyak diminati. Antara lain Ayat-Ayat Cinta, Api Tauhid karya Habiburrahman El Shirazy, Karya Asma Nadia, karya Akmal Nasery Basral, dan penulis lainnya.